Siapa sangka, selain wangi dan indah ternyata mereka menjadi bunga terenak juga. Berani coba?



Mendengar kata bunga pasti yang terbersit adalah tanaman yang identik dengan harum dan warna-warni serta biasanya tumbuh di taman atau halaman rumah. Tapi, ternyata bukan hanya sebagai hiasan yang memanjakan mata, beberapa jenis bunga bisa dimakan lho. Bahkan di antaranya masuk sebagai kandidat bungat terenak.





Ternyata, makan bunga bukanlah hal yang aneh. Banyak selebriti yang mengaku sering mengkonsumsi bunga untuk terapi kecantikan, mulai dari melati hingga kecombrang. Berikut 8 bunga terenak yang ramah untuk lidah dan perut Anda :



1. Mawar

Siapa yang tidak tahu bunga satu ini. Kelopak bunganya terkenal dengan kesan romantis dan biasa digunakan sebagai simbol menyampaikan perasaan cinta ini ternyata sangat cocok digunakan sebagai garnish salada dan pencuci mulut. Tapi, jangan lupa buang kelopak yang berwarna putih karena bagian itu rasanya pahit. Jika dikeringkan, kelopak mawar bisa dibuat selai, jeli dan sirup. Bisa juga untuk dibuat teh.

Teh kelopak bunga mawar dipercaya dapat menyembuhkan sakit tenggorokan. Terakhir, bunga mawar bisa dibekukan dalam batu es dan digunakan untuk mendinginkan minuman.

2. Anyelir

Bunga anyelir atau biasa sebagian orang menyebut dengan nama bunga teluki ini memiliki nama ilmiah Dianthus Caryopyllus. Bunga ini sangat cantik  untuk dijadikan dekorasi kue. Bukan hanya itu, bunga yang dalam Bahasa Inggris disebut Carnation ini  juga bisa untuk membuat permen lho. Bunga anggrek memiliki rasa yang cenderung pedas dan bertekstur seperti mentimun. Selain itu, bunga ini juga bisa dibuat untuk campuran aneka tumis.

3. Tulip

Bunga yang merupakan keluarga Liliaceae dengan nama ilmiah Tulipa ini mempunyai rasa seperti selada, kacang polong atau ketimun. Biasanya bunga tulip dikombinasikan dengan tuna dan ditambahkan pada kue mousse dan es krim. Hmm ... pasti lezat ya.

4. Primrose

Rasa dari bunga spesies keluarga Primulaceae ini sedikit manis. Primrose cocok ditambahkan untuk selada, acar. Bunga ini juga kadang untuk campuran minuman anggur. Primrose juga memiliki banyak khasiat, salah satunya minyak bunga primrose bisa untuk mengatasi gangguan pada kulit seperti eksim, psoriasi dan jerawat.

5. Lavender

Bunga bernama ilmiah Lavandula ini bisa dibuat banyak hidangan. Di antaranya untuk membuat kue, puding, biskuit, penyedap roti dan es sorbet. Bunga lavender juga bisa untuk menambah aroma sampanye, dan terakhir bisa juga untuk membuat semur atau saus.

6. Melati

Seperti yang kita tahu bunga melati biasa digunakan untuk menambah aroma teh dan beberapa jenis minuman lainnya, tapi ternyata bukan hanya itu saja. Bunga melati juga bisa ditambahkan pada makanan penutup dari susu, agar-agar dan puding. Namun perlu hati-hati karena ada jenis melati yang beracun dan tidak boleh dikonsumsi, yaitu jenis Gaelsemium dan Loganiaceae. Perlu diperhatikan juga ciri-ciri melati yang sehat, yaitu daun oval mengkilap dan kelopak licin.

7. Bunga Labu Kuning

Di Eropa, khususnya dari Meksiko hinga Italia bunga ini banyak diambil untuk diolah menjadi berbagai makanan. Ada beberapa cara untuk menikmatinya, yaitu digoreng, dipanggang, dikukus dengan keju, ditambahkan pada Quesadilla dan dibuat pasta atau sup. Sedangkan di Indonesia sendiri bunga labu kuning dibuat sebagai bobor (sayur berkuah santan), tumis dan sayur urap, tapi perlu diingat sebelum dimakan benang sari pada bunga harus dibuang ya.

8. Marigold

Bunga yang kaya antioksidan ini mempunyau rasa pedas dan menyengat. Biasanya digunakan untuk menghias makanan agar tampilan lebih hidup. Bunga Marigold ini juga bisa digunakan sebagai pengganti kunyit.

Nah, percaya kan dengan bunga terenak di atas? Bunga tidak hanya untuk pajangan atau untuk keindahan semata, tapi bunga juga enak dimakan. Tertarik untuk mencicipi olahan bunga-bunga yang indah dan sedap?
SHARE 0 comments

Add your comment

© KMC Group · THEME BY WATDESIGNEXPRESS